Memutihkan Gigi dengan Garam? Cek Faktanya

Manfaat garam sebagai bumbu penyedap memang tak perlu dipertanyakan lagi. Tapi tahukah Anda kalau garam juga berkhasiat untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut? Lantas apakah dengan garam kita bisa memutihkan gigi? Simak penjelasan dan cek kebenarannya di artikel ini!

Manfaat Garam untuk Gigi

Jauh sebelum peradaban manusia mengenal sikat dan pasta gigi, berkumur dengan air garam adalah ritual wajib untuk mencegah sekaligus mengatasi berbagai masalah gigi dan mulut. Kebiasaan ini pun diteliti dan dibenarkan bahwa berkumur dengan air garam bisa meningkatkan kesehatan gigi dan mulut. Berikut di antaranya.

1. Meredakan Nyeri Sakit Gigi

Dilansir dari laman WDF Dental, para ahli menjelaskan bahwa air garam bukan obat untuk mengatasi sakit gigi. Namun, berkumur dengan air garam bisa meredakan nyeri akibat sakit gigi dan mempercepat proses penyembuhannya. 

Itu karena garam bersifat antibakteri dan antiradang yang mampu mengubah kondisi mulut menjadi lebih kering sehingga tidak kondusif lagi sebagai tempat tinggal dan pertumbuhan bakteri.

2. Mengurangi Peradangan Setelah Cabut Gigi

Berkumur air garam juga sering rekomendasi para dokter gigi untuk mengurangi peradangan setelah cabut gigi atau akibat luka pada mulut.

Cara ini bisa membuat jaringan yang bengkak menyusut sekaligus mencegah infeksi dari jaringan yang terpapar.

3. Mengatasi Sakit Gusi 

Air garam juga terbukti mampu mempercepat proses penyembuhan gusi yang meradang akibat sisa makanan, plak, atau bakteri yang menumpuk.

Jika tidak diatasi, peradangan pada gusi ini bisa menyebabkan gusi bengkak, berwarna kemerahan, gampang berdarah, dan terasa nyeri saat makan atau bicara.

4. Menghilangkan Partikel Makanan yang Tersangkut di Gigi

Garam adalah antiseptik alami yang bekerja dengan cara meningkatkan keseimbahan pH di dalam mulut agar tercipta kondisi basa yang mampu mencegah tumbuhnya bakteri.

Selain itu, berkumur air garam juga dapat membantu melepaskan partikel makanan dan kotoran yang menyelip di sela-sela gigi, yang kalau dibiarkan bisa berubah menjadi plak.

Lp 

5. Membersihkan Karang Gigi

Berkumur dengan air garam bisa membantu Anda membersihkan karang gigi. Tapi sebaiknya tidak dijadikan perawatan utama, ya.

Lebih baik lagi jika Anda melakukan upaya pencegahan dengan menyikat gigi 2 kali sehari dengan pasta gigi yang mengandung fluoride dan membersihkan sela-sela gigi dengan dental floss

BACA JUGA: 5 MANFAAT DAN ALASAN KENAPA MAKANAN ORGANIK TERBAIK UNTUKMU

Bahaya Memutihkan Gigi dengan Garam

Garam memang mengandung beberapa mineral seperti kalsium, fosfor, dan fluor yang diklaim mampu menjaga kesehatan gigi dan membuatnya tampak putih. Namun, Anda tetap perlu ingat bahwa mineral terbanyak pada garam tetaplah natrium. 

Jadi, jangan berpikir hanya dengan mengandalkan air garam gigi Anda bisa putih dan sehat. Anda tetap membutuhkan perawatan gigi lainnya untuk menjaganya sehat dan bersih. 

Selain itu, belum ada bukti ilmiah yang menerangkan bahwa garam bisa memutihkan gigi yang kuning.

Bahkan menurut Healthline, terlalu sering berkumur air garam bisa menyebabkan iritasi pada gusi dan memicu pendarahan.

Selain itu Verywell Health, juga menjelaskan bahwa terlalu sering dan lama menggunakan larutan garam untuk berkumur bisa membuat lapisan enamel, lapisan terluar gigi, menjadi tipis. Akibatnya, lapisan dentin yang berada di bawahnya akan terlihat.

Padahal lapisan dentin sendiri memiliki warna kekuningan sehingga bisa membuat gigi jadi terlihat lebih kuning.

Sampai sini jadi makin paham kan soal khasiat garam untuk kesehatan gigi? Kalau untuk urusan dapur dan makanan sehat, PURA Himalayan Salt solusinya. 

Selain kaya mineral alami, PURA Himalayan Salt adalah 2in1 seasoned salt pertama yang memadukan garam Himalaya dengan bawang putih atau lada hitam. Membuat setiap sajian di rumah Anda jadi lebih praktis, lezat, dan sehat.